Otomotifmobil.com – Mengetahui apa itu lampu indikator MIL Mesin di dashboard warna kuning pada mobil injeksi dan kenapa lampu kuning tersebut menyala atau kerusakan apa pada mobil injeksi yang menyebabkan lampu indikator injeksi tersebut menyala.
Tentang Lampu Check Engine Pada Mobil Injeksi
Lampu indikator warna kuning pada mobil injeksi disebut sebagai lampu check engine atau MIL(Malfunction Indicator Light), saya juga sering mendengar lampu indikator tersebut ada yang menyebut lampu indikator gambar mesin, lampu indikator gambar kran karena memang bentuknya mirip atau pun sering disebut juga sebagai lampu indikator injeksi dan kenapa lampu indikator warna kuning pada mobil injeksi ini nyala?
Penyebab Indikator Check Engine Menyala
Penyebab lampu indikator check engine menyala adalah akibat gagalnya fungsi sensor-sensor dan atau aktuator yang terdapat pada mesin, mungkin karena soket lepas, kabel putus atau sensornya yang rusak dan rusaknya sensor terekam oleh komputer mobil atau ECM (Engine Control Module) yang biasa dikenal sebagai Data Trouble Code atau DTC.
Contoh lain apa yang menjadi penyebab indikator warna kuning speedo kijang innova menyala adalah akibat putus kabel knock sensor, silakan lihat ulasannya DISINI.
Contoh Video cara mengecek kode error pada mobil EFI, ketika lampu indikator check engine menyala, silakan lihat DiSini..
Cara Reset Ecu pada mobil Injeksi
Berikut adalah beberapa cara mengatasi lampu indikator mesin menyala:
Solusi dan cara menghilangkan nyala engine di spidometer atau lampu indikator kuning (indikator check engine) atau cara untuk mematikan lampu indikator check Engine mobil Efi ada dua cara yaitu melepas terminal aki mobil sesaat kira-kira 30 detik atau lebih dan kemudian memasangnya kembali.
Jika trouble atau masalah yang memicu lampu indikator warna kuning ini nyala belum ditangani atau belum diperbaiki, maka saat dihidupkan mesin, lampu indikator warna kuning ini akan kembali menyala.
Cara kedua untuk mengatasi indikator malfungsi mesin atau mematikan lampu check engine warna kuning didashboard mobil injeksi ini adalah menggunakan Handheld tester atau scan tool untuk clear fault data atau clear trouble code yang masih terekam oleh ECU mesin.
Salah satu contohnya silakan lihat gambar dibawah ini, ketika MAF (Mass Air Flow) pada mesin Injeksi bermasalah, maka error tersebut dibaca oleh ECM dan ECM akan menyalakan lampu indikator check engine. Ketika dibaca dengan Scan Tool Mobil EFI, akan ditunjukan kode-kode Error seperti terlihat pada gambar dibawah.
Semoga bermanfaat, jika secara tiba-tiba saat mobil jalan lampu indikator check engine ini menyala, tidak perlu panik selama mesin masih bisa hidup dan mobil bisa jalan, setelah sampai tujuan panggil bengkel untuk mengatasi masalah tersebut.
Contoh lain cara mengatasi lampu check engine menyala harus menggunakan alat scan, ini terjadi pada Daihatsu Ayla M, ketika seorang kenalan sehabis mengganti kopling dan lupa pasang soket sensor speedometer, lampu check engine tetap menyala setelah sensor spidometer dipasang dan setelah klem aki dilepas dengan tujuan untuk mereset ecu atau mematikan lampu check engine. Lampu check engine daihatsu ayla tersebut mati setelah trouble code P0500 dihapus dengan scanner.
Artikel tentang Lampu indikator injeksi warna kuning di dashboard mobil ini ditulis untuk kita yang awam dengan mesin dan semoga membantu.